Tembilahan - Rabu, 5 Maret 2025 Universitas Islam Indragiri laksanakan Asesmen Pegawai di Lingkungan Universitas Islam Indragiri (UNISI) tahun 2025. Asesmen dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dimulai dari tanggal 5 hingga 7 Maret 2025 di kampus 2 UNISI Jl. Subrantas Tembilahan.
Pembukaan Asesmen Pegawai di lingkungan Universitas Islam Indragiri turut dihadiri Ketua beserta pengurus Yayasan Indra Education College, Rektor dan Wakil Rektor UNISI, Dekan, Ketua Lembaga dan Kaprodi di lingkungan Universitas Islam Indragiri, serta asesor pada pelaksanaan Asesmen Pegawai UNISI.
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan Rektor Universitas Islam Indragiri.
Dalam sambutannya Rektor Universitas Islam Indragiri Dr. H. Najamuddin, Lc, MA menyampaikan ucapan terima kasih kepada para asesor yang akan mengevaluasi dan upgrade tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Islam Indragiri.
"Selamat dan sukses untuk asesmen pegawai UNISI, ikuti dengan sebaik-baiknya" Tambah Rektor menutup sambutannya.
Hal senada disampaikan oleh Ketua Yayasan Indra Education College, Dr. H. Muanif Ridwan, S.Pd.I, MH. Beliau berpesan agar para pegawai UNISI dapat mengikuti kegiatan Asesmen Ini. Kegiatan Asesmen Pegawai di Lingkungan Universitas Islam Indragiri dibuka secara langsung oleh Ketua Yayasan Indra Education sembari menutup sambutannya.
Asesmen Pegawai di Lingkungan Universitas Islam Indragiri dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 5 hingga 7 Maret 2025, dengan rangkaian kegiatan wawancara dan tes psikotes untuk pegawai di lingkungan Universitas Islam Indragiri.
Tulis Komentar