Universitas Islam
Indragiri berkomitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan khususnya pendidikan
di Kabupaten Indragiri Hilir, dengan banyaknya program dan kemudahan yang
diberikan kepada mahasiswa dan calon mahasiswa, salah satunya adalah program
Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Unisi. Rektor dan Wakil Rektor Bidang
Kemahasiswaan dan Kerjasama lakukan sosialisasi RPL Universitas Islam Indragiri
di Desa Belantaraya Kecamatan Gaung pada Senin, 29 Juli 2024.
Sosialisasi Rekognisi
Pembelajaran Lampau (RPL) yang diterapkan pada tahun ajaran ini.
Penerimaan mahasiswa baru jalur Rekognisi Pembelajaran lampau telah dibuka,
banyak kemudahan yang ditawarkan kepada calon mahasiswa jalur RPL seperti,
mahasiswa dapat berkuliah sambil bekerja dengan mengkonversi portifolio
pengalaman kerja dan konversi sertifikat khusu, pelatihan, keterampilan dan
keahlian, juga masa tempuh pendidikan singkat dapat diselesaikan dengan masa
waktu 2 (dua) tahun atau 4 (empat) semester dan serta biaya yang ringan serta
kemudahan lain yang diberikan.
Tulis Komentar