0

RAPAT EVALUASI PMB DAN SOSIALISASI RPL UNISI

$rows[judul] Keterangan Gambar : RAPAT EVALUASI PMB DAN SOSIALISASI RPL UNIVERSITAS ISLAM INDRAGIRI

Tembilahan, 26 Juli 2024, dilaksankan rapat Evaluasi Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Islam Indragiri Tahun Ajaran 2024/2025 dan Sosialisasi Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) di Mushallah Al- Muta’alimin Kampus Parit I Tembilahan Hulu. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Indra Education College beserta pengurus, Rektor dan wakil-wakil Rektor, Dekan, Ketua Lembaga, Ketua UPT dan Tenaga Pendidik (Tendik) di lingkungan Universitas Islam Indragiri.

 

Pada rapat Evaluasi Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Islam Indragiri Tahun Ajaran 2024/2025 dan Sosialisasi Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)  yang diterapkan pada tahun ajaran ini. Penerimaan mahasiswa baru jalur Rekognisi Pembelajaran lampau telah dibuka, banyak kemudahan yang ditawarkan kepada calon mahasiswa jalur RPL seperti, mahasiswa dapat berkuliah sambil bekerja dengan mengkonversi portifolio pengalaman kerja dan konversi sertifikat khusu, pelatihan, keterampilan dan keahlian, juga masa tempuh pendidikan singkat dapat diselesaikan dengan masa waktu 2 (dua) tahun atau 4 (empat) semester dan serta biaya yang ringan serta kemudahan lain yang diberikan.

 

Program studi yang dibuka untuk jalur RPL antara lain, Program studi Manajemen, Akuntansi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis), Program studi Ilmu Hukum (Fakultas Hukum), Program studi Agribisnis, Agroteknologi (Fakultas Pertanian, Program studi Pendidikan Bahasa Inggris, Penjaskesrek (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan), Program studi Sistem Informasi (Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer) dan Program studi Ekonomi Syariah, Manajemen Pendidikan Islam, Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (Fakultas Ilmu Agama Islam).

 

 

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)