Tembilahan, Selasa, 05 Maret 2024 dilaksanakan kembali Rapat Tim Ad Hoc
Penggabungan PTS (Perguruan Tinggi Swasta) diruang rapat senat Universitas
lantai II Fakultas Pertanian Universitas Islam Indragiri.
Pelaksanaan rapat kali dilaksanakan untuk untuk finalisasi resentasi dan
Verifikasi Kelayakan Calon Penerima Dana Bantuan APPPPTS 2024 Gelombang 1 pada
Program Akselerasi Program Penggabungan atau Penyatuan PTS Tahun 2024.
Rapat tersebut dihadiri oleh Tim Ad-Hoc Penggambungan PTS, Ketua
LP3M, Sekretaris LP3M. Ketua Tim Penyusunan Instrumen PGSD S1, Ketua Tim
Penyusunan Instrument Kebidanan S1 dan Ketua Tim Penyusunan Instrument Profesi
Bidan dan di pimpin langsung oleh ketua Tim Ad-Hoc Penggambungan PTS Zainal
Arifin, SE. ME.
Tulis Komentar